Senin, 14 November 2011

Nokia-Qualcomm Kolaborasi Besut Ponsel Windows


detikcom - Jakarta, Smartphone Nokia berbasis Windows terbaru akan menggunakan prosesor Qualcomm. Dan kabarnya, Qualcomm tak hanya akan menjadi pemasok chip untuk ponsel tersebut, keduanya bekerja sama menggarap desain handset tersebut.
President Qualcomm CDMA Technologies di Eropa, Enrico Salvatori menyebutkan mereka
saat ini tengah mengerjakan roadmap dengan Nokia, dan tak hanya untuk satu perangkat dan satu peluncuran.

"Ini adalah kolaborasi penting bagi Qualcomm, maka kami sangat gembira bisa bekerja sama. Ini efektif bagi pasar karena kami mengembangkan ponsel itu bersama. Ini merupakan perkembangan yang
sukses," kata Salvatori, seperti
dikutip detikINET dari Cellular-news, Senin (14/11/2011).

Lumia 800, ponsel Windows pertama Nokia, diketahui menggunakan prosesor single-core Qualcomm. Padahal, saat ini sebagian besar vendor ponsel beralih ke prosesor dual-core, bahkan beberapa di antaranya
merencanakan menggunakan chip quad-core untuk smartphone mereka.
Qualcomm sendiri saat ini telah menyediakan prosesor dual-core. Perusahaan chip tersebut juga terus mengerjakan chip quad-core Snapdragon S4 28nm yang sudah pernah diumumkan sebelumnya. Chip ini disebut-sebut akan meningkatkan kecepatan hingga 2,5 GHz.

0 komentar:

Posting Komentar

Soulmate

Syifa Aryanti, Saya blogger yang masih duduk di bangku SMK kelas 2 di SMK Negeri 1 Tangerang (TKJ).

© Copyright 2011 Syifa's World Template design by sar
Syifa's World. Diberdayakan oleh Blogger.